Search

Beberapa Makanan Pengganti Nasi yang Juga Membuat Kenyang - WinNetNews

Beberapa Makanan Pengganti Nasi yang Juga Membuat Kenyang

ilustrasi/oatmeal

Winnetnews.com -  Bagi masyarakat Indonesia nasi adalah makanan pokok. Dikenal sebagai sumber karbohidrat utama, nasi biasanya dikonsumsi berbarengan dengan makanan lainnya. Namun, mengonsumsi nasi terlalu banyak ternyata bisa menyebabkan banyak masalah pada tubuh seperti kegemukan hingga diabetes. Lantas, apa saja makanan pengganti nasi yang tidak membahayakan kesehatan? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Makanan Pengganti Nasi yang Sehat dan Mengenyangkan

Sebelum menjelaskan mengenai asupan pengganti nasi, hal penting yang harus dipahami adalah Dietary Guidelines for Americans merekomendasikan agar karbohidrat membentuk 45 hingga 65 persen dari total kalori harian. Jadi, jika Anda mendapat 2.000 kalori sehari, 900 sampai 1.300 kalorinya harus bersumber dari karbohidrat atau sekitar 225-325 gram karbohidrat sehari.

Karbohidrat adalah sumber utama tubuh dalam mendapatkan energi. Setelah karbohidrat masuk ke tubuh dan diubah menjadi glukosa, zat ini bisa diserap sel-sel tubuh dengan bantuan hormon insulin.

Saat karbohidrat masuk ke dalam tubuh terlalu banyak, hormon insulin berisiko tidak mampu membantu glukosa terserap ke sel-sel tubuh. Kondisi ini membuat kadar gula di dalam darah akan meningkat, sehingga berisiko menjadikan Anda terkena diabetes.

Berikut ini adalah beberapa makanan pengganti nasi yang bisa Anda konsumsi, di antaranya:

1. Telur

Telur adalah salah satu makanan pengganti nasi paling sehat dan bergizi. Telur sarat dengan berbagai nutrisi dan senyawa yang dapat meningkatkan kesehatan mata hingga otak. Selain itu, telur sama sekali tidak mengandung karbohidrat.

2. Daging

Makanan pengganti nasi berikutnya adalah daging sapi dan domba. Daging sapi bisa membuat Anda kenyang dan sarat dengan nutrisi penting seperti zat besi dan vitamin B12.

Seperti daging sapi, domba juga mengandung banyak nutrisi bermanfaat. Domba cenderung tinggi dalam fatty acid conjugated linoleic acid (ACL). Daging sapi maupun domba tidak mengandung karbohidrat sama sekali.

Selain itu, makanan pengganti nasi lainnya adalah ayam. Ayam mengandung banyak nutrisi bermanfaat dan sumber protein yang sangat baik. Jika Anda melakukan diet rendah karbohidrat, meningkatkan asupan daging mungkin merupakan pilihan yang tepat.

3. Salmon

Salmon adalah salah satu jenis ikan yang paling populer untuk meningkatkan kesehatan. Salmon mengandung lemak sehat yaitu omega-3 yang berguna untuk menjaga jantung tetap sehat. Selain itu, salmon juga mengandung vitamin B12, yodium, dan vitamin D3 dalam jumlah yang cukup.

4. Sardencis

Sarden adalah ikan yang bisa dimakan utuh, termasuk tulangnya. Sarden juga termasuk ikan yang mengandung hampir setiap nutrisi tunggal yang dibutuhkan tubuh.

RELATED STORIES

Loading interface...

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

© WinNetNews 2019

Let's block ads! (Why?)



"kenyang" - Google Berita
January 22, 2020 at 11:44AM
https://ift.tt/2Rh1tnF

Beberapa Makanan Pengganti Nasi yang Juga Membuat Kenyang - WinNetNews
"kenyang" - Google Berita
https://ift.tt/37Ny3D4
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Beberapa Makanan Pengganti Nasi yang Juga Membuat Kenyang - WinNetNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.